Industri Pertambangan Emas – Adanya pandemi yang kini kian mewabah memang berdampak besar dalam berbagai sektor di Indonesia, termasuk pada sektor pertambangan emas. Selain itu, banyak juga berbagai industri pertambangan emas yang akhirnya terjadi defisit perusahaan karena mengalami kesulitan dalam menemukan formula adaptasi yang tepat.
Peran Industri Pertambangan Emas di Masa Pandemi
Akan tetapi penambangan emas ternyata masih bisa berjalan, bahkan memberikan sumbangsih yang positif pada roda perekonomian di sebuah Negara. Selama pandemi ini ternyata pertambangan emas memiliki berbagai peran dalam sektor ekonomi masyarakat. Adapun berbagai peran tersebut yaitu sebagai berikut :
1. Penyedia fasilitas kesehatan
Agar memiliki akses yang cukup untuk melakukan kegiatan sesuai dengan protokoler kesehatan dunia, maka diperlukan kelengkapan fasilitas yang merupakan salah satu hal utama. Dikarenakan saat ini fasilitas kesehatan terus mengalami kelangkaan dan harganya yang semakin meningkat. Maka berbagai perusahaan pertambangan emas terinspirasi untuk andil dalam membantu perang melawan pandemi untuk menyejahterakan masyarakat di sekitar galian tambang.
Inilah yang menjadi inspirasi bagi setiap perusahaan pertambangan emas untuk turut terjun dan ikut serta dalam melawan perang pandemi ini. Sebenarnya setiap perusahaan pertambangan memiliki keterikatan dengan Corporate Social Responsibility yang memiliki kewajiban sosial dan harus dilakukan untuk mensejahterakan masyarakat yang ada di sekitar galian tambang.
Untuk mewujudkan hal ini maka dibentuklah penyediaan fasilitas kesehatan selama pandemi yang bertujuan untuk membantu memperkecil tingkat persebaran pandemi, sekaligus melindungi masyarakat secara simultan. Karena kesehatan masyarakat di wilayah pertambangan sangat berpengaruh pada kelancaran kegiatan pertambangan.di area tersebut.
2. Membantu membangun rumah sakit
Untuk menangani pandemi yang kini sedang merajalela memang membutuhkan berbagai kelengkapan dan fasilitas yang serba mumpuni. Salah satu kebutuhan besar yang utama di masa pandemi seperti ini yaitu rumah sakit yang menyediakan akses untuk perawatan dan ruang isolasi. Hal ini pastinya akan membutuhkan biaya yang cukup besar, dan itulah yang menjadi keterbatasan di Negara kawasan Afrika.
Dengan minimnya fasilitas pandemi di kawasan Afrika bagian Selatan mengetuk kepedulian Anglogold untuk menyediakan pembangunan rumah sakit. Hingga saat ini sudah terdapat dua rumah sakit akan disediakan untuk membantu masyarakat dalam merawat dan melakukan isolasi kepada korban Covid-19.
Tidak hanya pembangunan rumah sakit, berbagai perusahaan industri penambangan emas juga memiliki komitmen untuk menyediakan pakaian kesehatan yang sesuai dengan standart dan ditujukan untuk para tenaga kesehatan, kemudian dilanjutkan dengan penyediaan face shield, dan yang terakhir dapat dilakukan pembagian bahan- bahan makanan.
Melalui kepedulian ini, lalu kemudian dilengkapi melalui sumbangan yang sudah mencapai angka satu juta dolar kepada bagian Solidarity Response Fund yang dikelola oleh WHO, dengan adanya hal tersebut maka dapat mempercepat respon penanganan pandemi.
3. Kontribusi dana dan kelengkapan
Ada dua hal utama yang tidak bisa terlepaskan dalam penanganan pandemi yaitu dana dan kelengkapan fasilitas. Dan salah satu pihak penambangan emas dari Gold Fields menyadari akan hal tersebut, sehingga memutuskan untuk mencurahkan perhatiannya melalui aksi melawan pandemi bersama masyarakat Ghana.
Untuk pembangunan kesehatan, perusahaan memerlukan dana yang tidak cukup sedikit, sekiranya mencapai ratusan juta dollar. Dalam hal ini, dana dibagi menjadi dua kloter, yang pertama diberikan kepada pihak pemerintah, agar mampu menjadi suntikan untuk mengefektifkan penanganan pandemi. Dan yang kedua dihibahkan kepada masyarakat, dalam wujud pemberian langsung kelengkapan menjalankan protokol kesehatan seperti APD, masker dan face shield, thermometer, hand sanitizer, sampai dengan peralatan krusial lainnya.